Harga Tiket Masuk Wego Lamongan Terbaru

Harga Tiket Masuk Wego Lamongan Terbaru  - Tempat wisata yang asyik dan menyenangkan kini banyak hadir di berbagai daerah yang ada di Indonesia. Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri, di Indonesia pun telah banyak tempat rekreasi yang tak kalah cantik dengan di luar negeri. Apalagi, sejak tanggal 10 November 2016 telah resmi dibuka objek wisata terbaru yang bertemakan ekowisata. Namanya Wego Lamongan.

Wego Lamongan yang berada di Juwet, Desa Deketagung, Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan Jawa Timur dan bersebelahan dengan Waduk Gondang ini menawarkan sebuat tempat wisata yang bertemakan outdoor.


Tempat ini merupakan salah satu sarana untuk memperkenalkan beragam ilmu pengetahuan dan juga sains mengenai berbagai macam tanaman hutan hujan tropis. Ada lebih dari 300 jenis tanaman yang hidup subur di Wego Lamongan. Tak heran jika kata WEGO ini merupakan singkatan dari Wisata Edukasi Gondang Outbond.

Lokasi wisata edukasi Wego Lamongan tak hanya memiliki beragam tanaman saja, tempat ini juga memiliki beragam fasilitas lainnya. Seperti wahana air waterpark, jembatan cinta Wego Lamongan, pesawat Wego Lamongan, area outbond flying fox, kereta gantung, arena olahraga panjat tebing, arena permainan anak, gazebo atau tempat istirahat keluarga, musholla, kafe, toilet, serta area parkir yang luas.

Harga Tiket Masuk Wego Lamongan Terbaru

Dari semua fasilitas yang ada, pesawat Wego Lamongan menyita banyak perhatian para pengunjung. Pesawat bekas maskapai yang tak digunakan lagi ini menjadi salah satu objek edukasi di Wego Lamongan. Banyak pengunjung yang mengabadikan foto di pesawat Wego Lamongan ini. Bahkan pesawat ini juga dijadikan sarana belajar bagi anak-anak untuk mengenal alat tranportasi udara satu ini.

Selain pesawat Wego Lamongan, jembatan cinta Wego Lamongan juga kerap kali jadi area jujukan bagi pengunjung. Jembatan yang berbentuk menyerupai bentuk hati (love) ini sangat disukai kalangan anak muda.

Rumah pohon, taman, dan juga hutan pinus yang terhubung dengan jembatan Wego Lamongan ini menambah ketertarikan semua pengunjung. Tak heran jika banyak yang mengambil foto dengan latar belakang jembatan cinta ini.

Arena bermain anak dan arena outbond flying fox paling banyak diminati oleh anak-anak. Bahkan Wego Lamongan juga kerap kali menerima kunjungan dari berbagai instansi pendidikan anak taman kanak-kanak atau TK. Biasanya, TK tersebut memiliki progam outdoor bagi anak didiknya. Dan Wego Lamongan menjadi tempat yang pas untuk sarana edukasi tersebut.

Untuk bisa mengunjungi Wego Lamongan, Anda hanya perlu membayar harga tiket masuk sebesar Rp. 28.000 / orang. Dengan harga segini, Anda dan keluarga akan mendapatkan berbagai pengetahuan mengenai tanaman sekaligus berlibur di alam. Harga tiket masuk ini relatif murah jika dibandingkan pengetahuan yang Anda dapatkan.

Wego Lamongan bukan hanya tempat wisata biasa, tempat ini juga merupakan tempat belajar mengenai ekosistem tanaman. Anak Anda bisa belajar banyak hal mengenai tanaman di sini. Anda pun tak perlu khawatir dengan berbagai wahana yang ada di Wego Lamongan. Karena semua wahananya telah dijaga dan aman bagi anak-anak.

Tak ada salahnya jika Anda menentukan waktu luang yang pas untuk menikmati liburan bersama keluarga atau teman Anda. Bahkan jika memungkinkan, Anda bisa menjadikan Wego Lamongan sebagai tempat study tour bagi instansi Anda. Selamat berlibur. Semoga liburan Anda menyenangkan.

Terima kasih telah menyimak artikel mengenai harga tiket masuk Wego Lamongan terbaru ini hingga tuntas. Semoga artikel sederhana ini bermanfaat.

0 Response to "Harga Tiket Masuk Wego Lamongan Terbaru "

Post a Comment